Monday, March 12, 2012

Introspeksi diri

Food for thought:

Introspeksi diri

Seorang pemuda pernah datang kepada saya dan meminta resep bagaimana mengenal dirinya. Saya juga bingung dan sulit untuk menjawab pertanyaannya. Dia mengatakan kepadaku, rasa kesalnya terhadap ibunya yang selalu mengatakan kepadanya, “Tau diri, dong sayang!”. Dia banyak kali merenungkan kalimat ini.  

Setelah berbincang-bincang, saya juga bertanya dalam hati, “Apakah saya sudah  mengenal diri dan bersahabat dengannya? Atau apakah ada resep-resep tertentu? Lalu saya sampai pada kalimat ini: “Setiap orang perlu mengintrospeksi diri!”

Introspeksi diri adalah kemampuan seseorang untuk melihat  jauh ke dalam dirinya, menyelami dirinya sendiri. Introspeksi diri dapat dilakukan melalui tahap-tahap tertentu. Misalnya, Pertama, orang perlu rendah hati supaya mengetahui kelebihan dan kekurangan diri pribadi. Kedua, kemampuan untuk mengevaluasi semua kegiatan dalam hidupnya: pada awal merencanakan suatu kegiatan, pada saat melaksanakan dan setelah melaksanakannya. Ketiga, proses perubahan bertahap hingga menjadi suatu perubahan yang radikal dalam dirinya di hadapan Tuhan dan sesama.  

Apakah ini cukup? 

Saya masih mengingat kata-kata Novelis Jerman, Johann Wolfgang von Goethe tentang mengenal diri:

“How can you come to know yourself? Never by thinking, always by doing. Try to do your duty, you will know right away what you amount to”

Bagaimana caranya anda mengenal dirimu? Mengenal diri tidak pernah dengan cara duduk dan memikirkannya tetapi dengan melakukannya dalam semua pekerjaan. Maka cobalah melakukan tugas-tugasmu dengan baik dan dari situ anda dapat mengenal diri anda dengan sempurna.

Santo Agustinus dalam bukunya "Pengakuan" menulis “Noverim te, noverim me” atau  "I would know you [God], I would know myself.” (Aku hendak mengenal Dikau ya Allah, Aku juga hendak mengenal diriku sendiri)

Mari kita mengintrospeksi diri kita masing-masing. Semakin kita mengenal diri, semakin kita menyayangi dan akrab dengannya.

PJSDB

1 comment:

  1. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete