Memahami makna teman, kawan dan sahabat
Banyak orang menggunakan kata teman, kawan dan
sahabat tetapi apakah memahami maknanya? Di saat ada demo seperti ini manakah yang patut dipertimbangkan? Pertemanan? Perkawanan
atau persahabatan?
Teman. Manusia pada dasarnya adalah makluk sosial. Oleh karena itu
teman adalah semua orang yg bersikap social dan baik kepada kita. Siapa saja boleh
masuk kategori teman. Teman juga termasuk orang yang selalu ada disaat kita
sedih maupun bahagia. Namun mereka ini hanya dapat mendengar tanpa suatu
tindakan yang serius. Mungkin juga orang itu hanya sekedar peduli terhadap kita. Diahanya
bersimpati tetapi belum masuk kategori empati dengan kehidupan kita.
Kawan. Makna kata kawan itu mirip dengan teman. Namun rasa pedulinya
cukup sehingga dapat dikatakan hanya sebagai teman maupun sebagai sahabat. Jadi
kawan ini sebagai posisi penyeimbang antara teman dan sahabat. Kawan itu hanya
sebatas kenal dan paham akan diri kita. Dia dapat membantu kita tetapi porsinya
sangat terbatas. Ikatan batinnya sangat terbatas. Kawan itu bisa saja jauh dari
kita. Dia dapat bersimpati tetapi tidak akan memiliki rasa empati.
Sahabat. Sahabat adalah seorang pribadi yang istimewa.
Kadang-kadang dia lebih mengenal diri kita dari pada kita sendiri. Ada yang
berani mengatakan bahwa sahabat adalah bagian lain dari jiwa kita yang ada pada
tubuh orang lain. Sahabat adalah orang yang selalu ada disaat kita senang
maupun sedih dan perannya bisa melebihi saudara kandung sendiri maupun
keluarga. Apa yang kita alami pasti dia turut merasakannya. Ketika kita sedang
merasa sedih maka secara spontan pasti dia merasa khawatir dan punya rasa
peduli yang tinggi. Sebaliknya kalau kita sedang bahagia maka dia juga akan
merasa bahagia. Dia pasti selalu ada waktu untuk berkumpul apabila sudah tidak
lama bertemu dan merupakan tempat curhat tanpa harus ada yang dirahasiakan
karena dia juga mengerti dan paham akan maksud kita. Sahabat yang baik
merasakan empati dengan diri kita.
Jadikanlah dirimu sebagai sahabat
sesama karena sahabat bukan hanya sekedar teman ataupun kawan. Dia lebih dari
teman dan kawan.
PJSDB
No comments:
Post a Comment